Search

Korea Utara Siarkan Konser Para Artis Kpop di Pyongyang, tapi ...

TRIBUNNEWS.COM - Warga Korea Utara nampaknya tidak bisa menyaksikan penampilan Red Velvet.

Dilansir Tribunnews dari Allkpop, 5 April lalu, News 8 SBS mendiskusikan bagaimana konser artis Korea Selatan disiarkan di TV Korea Utara.

Sebelumnya, pada tanggal 1 hingga 3 April, artis Kpop termasuk Red Velvet, Cho Yong Pil, Lee Sun Hee, YB, Jung In, ALi, Baek Ji Young, Choi Jin Hee, dan Seohyun perform di Pyongyang Grand Theater and Pyongyang Arena.

Menurut News 8, stasiun siaran Korea Utara, Joseon Joongang menyiarkan semua penampilan para artis, kecuali Red Velvet.

Dikabarkan bahwa pertemuan Red Velvet dengan Kim Jong Un, saat mereka berjabat tangan, disiarkan.

Namun, penampilan Red Velvet yang membawakan "Red Flavor" dan "Bad Boy" di-cut semuanya.

Selain itu, stasiun siaran tersebut tidak menampilkan judul lagu yang dibawakan para artis dan hanya menyiarkan penampilan secara garis bersarnya saja.

Sementara itu di Korea Selatan, konser penuh di Korea Utara disiarkan penuh di SBS pada 5 April.

Yeri Red Velvet Berjabat Tangan dengan Kim Jong Un, Netizen Perang Komentar

TRIBUNNEWS.COM - Komentar Yeri Red Velvet tentang jabat tangannya dengan Kim Jong Un memunculkan perdebatan antar fans.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/seleb/2018/04/06/korea-utara-siarkan-konser-para-artis-kpop-di-pyongyang-tapi-bagian-red-velvet-malah-dipotong

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Korea Utara Siarkan Konser Para Artis Kpop di Pyongyang, tapi ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.