Search

Artis-Artis yang Pilih Taaruf Menuju Halal

Liputan6.com, Jakarta - Menentukan calon pasangan hidup bukan hal mudah. Niat setia seumur hidup pada satu orang dalam pernikahan tentu harus didukung dengan pasangan yang tepat. Belakangan, proses taaruf dipilih sejumlah artis untuk memilih pasangan hidup terbaik. 

Apakah taaruf itu? Dalam Alquran Surat Al Hujurat: 13, Allah SWT berfirman, "Hai manusia, sesungguhnya kami telah menciptakan kalian dari seorang pria dan seorang wanita, lalu menjadikan kalian berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kalian saling mengenal (ta’arofu)…"

Dikutip dari laman Arrahman.id, ayat itu bermakna, tujuan dari semua ciptaan Allah ialah untuk saling mengenal satu sama lain, sedangkan arti taaruf di sini adalah berkenalan, tidak hanya untuk rencana pernikahan tetapi juga untuk persaudaraan, pertemanan, dan lain-lain yang bertujuan mempererat hubungan sesama muslim.

Khusus untuk taaruf antara lawan jenis, syariat Islam mengaturnya agar tidak ada percampuran lelaki dan perempuan sebelum pernikahan. Proses taaruf itu dinilai sejumlah artis sebagai jalan terbaik untuk menuju pernikahan. Berbeda dengan pacaran yang dinilai hanya mencari kenikmatan duniawi karena mendekati zina.

Secara umum, terdapat langkah-langkah yang harus dilakukan jika ingin melakukan taaruf. Di antaranya membuat proposal yang berisi tentang diri sendiri dengan tidak melebih-lebihkan atau tidak berbohong.

Kedua orang yang menjalani taaruf dianjurkan untuk salat istikarah agar menambah keteguhan dalam hati. Setelah yakin, sang lelaki akan menggelar khitbah atau meminang perempuan.

Proses itu juga untuk lebih mendekatkan kedua keluarga, pihak laki-laki dan perempuan. Usai proses taaruf dilaksanakan dengan baik, mereka kemudian mempersiapkan pernikahan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Anisa Rahma menganggap Ta’aruf sebagai proses yang paling baik yang disunahkan nabi Muhammad SAW.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3653227/artis-artis-yang-pilih-taaruf-menuju-halal

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Artis-Artis yang Pilih Taaruf Menuju Halal"

Post a Comment

Powered by Blogger.