Pantauan detikcom, terlihat sejumlah selebritas dan pegiat kreatif yang hadir, seperti Once, Marcell, Iwa K, Gading Marten, Irfan Hakim, Indra Bekti, Lukman Sardi, Edho Zell, Nessie Judge, Andre Hehanusa, Wahyu Aditya, Indy Barends, dan sederet figur publik lainnya.
Jokowi mengundang artis, vlogger, dan atlet ke Istana. (Niken/detikcom) |
Ada pula sejumlah atlet dan atlet legenda yang diundang Jokowi ke Istana Negara, seperti Susi Susanti, Alan Budi Kusuma, Tontowi Ahmad, dan Liliyana Natsir.
"Tahun ini, sebentar lagi kita akan mempunyai perhelatan besar, Asian Games yang ke-18. Ini diikuti 49 negara dan perhelatan sangat besar. Yang kita inginkan sekarang ini mestinya masyarakat sudah demam. Nah ini baru anget. Belum panas, apalagi demam," kata Jokowi, yang diikuti tawa undangan, Selasa (5/6/2018).
Jokowi mengatakan keahlian dan kreativitas di bidang masing-masing figur publik diharapkan dapat membuat suasana sambutan Asian Games kian panas.
"Saya mengumpulkan Saudara di sini, negara memanggil Saudara semuanya untuk 'mendemamkan' Asian Games agar masyarakat jadi demam semuanya," kata Jokowi.
(nkn/gbr)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi Undang Vlogger-Artis ke Istana, Minta 'Demamkan' Asian ..."
Post a Comment