Search

Unggul karena Popularitas, Bisnis Sampingan Artis Makin Menggeliat - SINDOnews.com

loading...

JAKARTA - Ramainya bisnis di kalangan artis kerap menjadi perbincangan menarik di dunia bisnis. Bermodalkan popularitas, artis dinilai lebih unggul dalam dunia pemasaran.

Tak jarang ada beberapa artis yang namanya semakin terkenal lewat kesuksesan bisnisnya. Seperti dikutip Hollywood.com, aktor Harry Potter Rupert Grint ternyata memiliki bisnis properti di Inggris. Lewat bisnisnya ini dia mampu mengumpulkan kekayaan mencapai USD50 juta atau senilai Rp707 miliar.

Aktris terkenal Jessica Alba juga memiliki usaha sampingan dengan menjual berbagai macam produk rumah tangga yang ramah lingkungan. Lewat bisnisnya ini dia mampu meraup kekayaan hingga USD200 juta atau senilai Rp2,8 triliun.

Baca Juga:

Di Indonesia aktor senior Anjasmara kembali sukses menjadi instruktur yoga. Aktor kelahiran 13 November ini mulai tertarik dengan olahraga yoga ini sejak 2004.

"Awal ketertarikan dengan yoga pada 2004, semakin suka lalu saya mencoba mengambil lisensi untuk mulai menjadi instruktur pada 2013," papar suami Dian Nitami ini.

Pria yang akrab dengan sapaan Anjas ini mengaku niatnya mendalami yoga bukan untuk bisnis semata, tapi juga karena tertarik dengan olahraga meditasi tersebut. "Enggak ada niat untuk dijadikan bisnis, memang untuk diri sendiri saja. Tapi kalau memang dipercaya untuk mengajar ya saya syukuri," jelasnya.

Selain Anjasmara yang sukses dalam bidang di luar keartisan, artis cantik Nana Mirdad juga beralih profesi menjadi pebisnis dalam dunia kecantikan. Sejak menikah dan menetap di Bali, wanita yang akrab dengan sapaan Nana ini tengah sibuk berwirausaha di bidang produk kecantikan berupa lipstik dengan brand Namir Beauty.

Saat pertama kali merintis bisnis ini, Nana mengaku cukup kelimpungan mengurus semuanya sendiri. Kemudian dia mulai menjual produknya melalui situs e-commerce. Namun, setelah berjalan 2 bulan, usahanya sudah mulai terlihat.

Produk lipstik Nana Mirdad sudah tersebar di 9 toko di berbagai kota Indonesia. Nana pun membanderol lipstiknya dengan harga Rp150.000 sampai Rp288.000 untuk seri double package.

"Jadi kenapa saya memilih beralih untuk berbisnis lipstik, karena memang saya pencinta lipstik. Mulailah memberanikan diri membuat ini menjadi bisnis," ungkap anak sulung dari pasangan Jamal Mirdad dan Lydia Kandau.

Perencana keuangan Safir Senduk mengatakan, banyaknya artis yang mulai melebarkan sayapnya ke dunia bisnis sebenarnya tidak masalah. Hal ini juga bisa menjadi penyambung saat karier mereka redup.

"Kalau nanti tidak terkenal atau tidak booming seperti sekarang, mereka bisa memanfaatkan bisnis ini sebagai ladang penghasilan. Seperti Ruben Onsu yang berhasil dengan usaha kulinernya dan mampu membuka gerai di berbagai daerah dan mereka malah membatu menciptakan lapangan pekerjaan untuk orang banyak," ungkap Safir. (Aprilia S Andyna)

(ysw)

Let's block ads! (Why?)



"artis" - Google Berita
February 29, 2020 at 10:02AM
https://ift.tt/2uDvwgz

Unggul karena Popularitas, Bisnis Sampingan Artis Makin Menggeliat - SINDOnews.com
"artis" - Google Berita
https://ift.tt/2MWxq3k

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Unggul karena Popularitas, Bisnis Sampingan Artis Makin Menggeliat - SINDOnews.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.