Search

Artis Boleh Daftar Kartu Prakerja, Kok Bisa? - Indozone.id

INDOZONE.ID - Artis atau pekerja seni budaya yang saat ini sedang menganggur dan tidak sedang menjalankan pendidikan formal, berhak dan diperbolehkan untuk mendaftar pada program Kartu Prakerja. 

Direktur Komunikasi Program Kartu Prakerja (PMO), Panji Winanteya Ruky menjelaskan, artis maupun pekerja seni dan budaya, selama usianya di atas 18 tahun dan tidak sedang mengenyam pendidikan formal, termasuk salah satu yang berhak menerima manfaat Kartu Prakerja

"Perpres 36/2020 mengamanatkan peserta Kartu Prakerja adalah WNI, usia di atas 18 tahun dan tidak sedang kuliah atau sekolah formal," ujar Panji saat dihubungi Indozone, Jumat (17/4/2020). 

Menurut Panji, para pekerja formal maupun informal, keduanya memiliki hak yang sama sebagai penerima manfaat Kartu Prakerja. Meski demikian, tentu saja syarat-syarat lainnya juga harus terlebih dahulu dipenuhi.  

"Presiden memberikan perintah agar pekerja (formal maupun informal), pelaku usaha kecil dan mikro yang terdampak pendapatannya akibat pandemi Covid-19 didahulukan," tegasnya. 

Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR RI melalui telekonferensi, Senin (6/4/2020) mengatakan bahwa artis maupun para pekerja seni budaya, dipastikan berhak untuk mendapatkan insentif melalui program Kartu Prakerja. 

"Kami sudah bicara dengan para seniman, dengan para ekraf (ekonomi kreatif) yang berkaitan dengan ini memang para pelaku seniman ini sangat terdampak juga. Dari musisi, pemain drama, artis, bahkan penari dan lain sebagainya ini mereka sangat terdampak karena banyak mereka tidak bisa melakukan pekerjaannya secara rutin lagi," kata Tama. 

Ia juga mengaku sudah berbincang dengan para pelaku industri tersebut, termasuk para artis. Menurut Wishnutama, para artis maupun pekerja seni menyambut positif dengan adanya program Kartu Prakerja tersebut. 

"Ada beberapa pertemuan yang saya ikuti, yang pertama dengan menteri dan wamen beserta jajaran, sama para pelaku industri entertainment, ekonomi kreatif. Saya sebagai ketua Imarindo, ada dari asosiasi TV swasta, industri film dan banyak stakeholder. Ngobrol banyak, setelah itu menteri ingin ngobrol sama artis, lalu dibuatkan teleconference, di situ ada seniman dari berbagai bidang, ada YouTuber dan selebgram juga, di situ kita ngobrol bareng, ada keluhan dan apa yang harus kita lakukan ke depan," ujar Ketua Ikatan Manajer Artis Indonesia (IMARINDO), Nanda Persada. 

kartu prakerja, artis, artis dapat kartu prakerja
Kartu Prakerja (INDOZONE)

"Banyak yang dibicarakan, terakhir, saya ngobrol sama staf ahli beliau, Ari Juliano, itu bicara soal kartu prakerja, akhirnya dibuatkan template. Imarindo untuk manajer artis, kru, asisten di artis manajemen, mengisi formulir untuk didaftarkan kartu prakerja," sambung Nanda. 

Artikel menarik lainnya

Let's block ads! (Why?)



"artis" - Google Berita
April 17, 2020 at 09:36AM
https://ift.tt/3cn4IkY

Artis Boleh Daftar Kartu Prakerja, Kok Bisa? - Indozone.id
"artis" - Google Berita
https://ift.tt/2MWxq3k

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Artis Boleh Daftar Kartu Prakerja, Kok Bisa? - Indozone.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.