Search

Kartun: Apa kriteria artis Ibu Kota? - BeritagarID

Ibu kota pindah ke Sepaku itu baru spekulasi. Tapi soal ibu kota dan pusat-daerah memang selalu menarik.

Ibu kota pindah ke Sepaku itu baru spekulasi. Tapi soal ibu kota dan pusat-daerah memang selalu menarik. | Salni Setyadi /Beritagar.id

HIJRAH | Bener nih, ibu kota Indonesia akan pindah ke Sepaku, Kalimantan Timur? Dugaan sementara begitu.

Kemarin (26/8/2019), ketika Presiden Joko Widodo mengumunkan di Jakarta soal pindah ibu kota, hanya menyebutkan lokasi ideal adalah di sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian di Kabupaten Kutai Kartanegara. Sepaku termasuk.

Soal ibu kota ini menarik. Jika ditulis Ibu Kota, dalam konteks tertentu berarti kata ganti untuk Jakarta. Maka artis Ibu Kota dan artis ibu kota bisa berbeda aras — yang kedua mungkin ibu kota kabupaten atau malah kecamatan.

Adapun artis Jakarta dulu ada wadahnya: Papiko. Singkatan Persatuan Artis Penyanyi Ibu kota, bentukan Titiek Puspa, 1972.

Ibu Kota adalah Jakarta, adalah pusat. Maka ada sebutan atlet daerah, tetapi atlet DKI Jakarta tidak termasuk — padahal "D" dari DKI adalah daerah. Siapa pun yang menyebut warga DKI sebagai warga daerah dianggap naif dan cari lawan bertengkar.

Maka kelak atribut ibu kota dalam arti Ibu Kota bukan Jakarta. Semua orang akan menyesuaikan diri.

Dan pada kemudian hari, penekun arsip berita dan fiksi yang menemukan kata "ibu kota" harus punya bekal historis: itu Jakarta.

Let's block ads! (Why?)

https://beritagar.id/artikel/berita/kartun-apa-kriteria-artis-ibu-kota

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kartun: Apa kriteria artis Ibu Kota? - BeritagarID"

Post a Comment

Powered by Blogger.